Ada pertanyaan? Masuk ke Forum atau klik di sini..!

requestHalo, Pembaca Klinik Excel.. Bantu kami tetap online yuk..

Jika artikel-artikel kami dirasa memberikan manfaat, mohon bantu kami agar website ini tetap online ya.. Caranya gampang, cukup klik iklan yang tampil aja kok.. Terima kasih sebelumnya dan do'a kan agar kami dapat terus menulis artikel yang bermanfaat..

Halo sobat Excel,

 

Mungkin kalian bertanya-tanya, sebenarnya versi Microsoft Office terbaru itu versi berapa? Versi 365 atau versi 2016?

Well.. Sampai artikel ini ditulis, versi terakhir adalah 365 dan 2016!

Hehehe..

 

Tenang.. Jangan marah. Ini serius kok. Kalian bisa cek di www.microsoft.com. Versi terbaru emang 365 dan 2016. Lalu apa bedanya?

Bedanya hanya pada cara beli-nya..

 Kalau Office 365, itu cara belinya dengan berlangganan. Ya, kurang lebih seperti kalian berlangganan di warteg.

Bayar 100rb buat diposit, abis itu setiap makan diwarteg gak harus bayar sampai dipositnya habis. Nah, Office 365 kurang lebih seperti itu. Bayar buat 1 tahun, bebas pakai dan harus bayar lagi setahun kemudian.

 Sedangkan Office 2016, bayar sekali, dapat software-nya, install dan bisa dipake selama-lamanya..

 Wah.. Untung yang 2016 dong?

 

Ntar dulu..

Ada perbedaan yang lainnya..

1. Kalau Office 365, dalam satu paket kalian dapat: Word, Excel, PowerPoint, OneNote, Outlook, Publisher, Access + OneDrive dan Skype. Sedangkan Office 2016 cuma: Word, Excel, PowerPoint dan OneNote.

2. Kalau ada update, maka untuk Office 365 bisa langsung di-update selama langganan masih berlaku. Sedangkan Office 2016, gak ada update!

3. Harganya mahalan Office 2016.

 Wah.. Trus pilih yang mana?

Kalau saya sih sudah 2 tahun pakai Office 365. Tapi kalau pilih yang mana saja sepertinya gak ada masalah. Kalau arahnya sih, semua Software mengarah ke langganan. Artinya, siap-siap saja suatu saat nanti versi Office 2016 (atau versi terbarunya) sudah tidak ada. Karena sepertinya buat developer lebih untuk jual berlangganan. Hmm.. Entahlah..

 Well, gitu aja info tentang Microsoft Office.. See ya..